Home » Paket Wisata Banyuwangi 2026 – Itinerary + Harga & Destinasi Top

Paket Wisata Banyuwangi 2026 – Itinerary + Harga & Destinasi Top

Paket Wisata Banyuwangi. Banyuwangi merupakan destinasi wisata unggulan di Jawa Timur yang dikenal dengan julukan The Sunrise of Java. Daerah ini menawarkan keindahan alam yang lengkap, mulai dari fenomena Blue Fire Kawah Ijen, savana luas di Taman Nasional Baluran, hingga pantai eksotis seperti Pulau Merah dan perairan jernih Pulau Tabuhan.

Keunggulan Banyuwangi terletak pada ragam wisatanya yang bisa dinikmati dalam satu perjalanan. Alam, budaya lokal, serta kuliner khas berpadu dengan akses transportasi yang mudah dan fasilitas wisata yang terus berkembang.

Dengan pilihan paket wisata Banyuwangi yang fleksibel dan harga terjangkau, Banyuwangi menjadi pilihan tepat untuk liburan keluarga, pasangan, maupun rombongan yang ingin menikmati pengalaman wisata lengkap dan berkesan.

Paket Wisata Banyuwangi
Peta Wisata Banyuwangi

Destinasi Utama Wisata Banyuwangi

Banyuwangi masih menjadi bagian dari wilayah Jawa Timur berbatasan dengan pulau Bali. Meski memasuki kawasan pulau Jawa, mungkin kalian juga belum pernah datang untuk berlibur di Banyuwangi. Sebagai kawasan paling ujung di Jawa Timur, daerah ini adalah akses dan rute penghubungi menuju Bali via darat. Jadi jangan heran jika tradisi masyarakatnya hampir serupa dengan di Bali.

Jika penasaran apa saja sih yang menarik di Banyuwangi ? Ada banyak pilihan tempat wisata yang bisa dikunjungi selama berada di kawasan ini. Wisata pantai masih menjadi primadona objek wisata banyuwangi maka dari itu Banyuwangi dijuluki dengan sebutan nama sunrise van Java.

Makin penasaran destinasi yang hits di banyuwangi saat ini, berikut beberapa lokasi yang paling banyak diminati oleh wisatawan yang datang ke kota ini.

  • Pantai Pulau Merah dikenal dengan pasir kemerahan dan bukit kecil di tengah laut, populer untuk menikmati sunset dan aktivitas selancar.
  • Teluk Hijau (Green Bay) menawarkan air laut hijau toska yang jernih dengan suasana alami dan tenang di kawasan Meru Betiri.
  • Pantai Watu Dodol merupakan ikon Banyuwangi dengan batu besar legendaris di tepi pantai dan pemandangan Selat Bali.
  • Pantai Rajegwesi adalah pantai nelayan dengan ombak tenang, cocok untuk wisata santai dan melihat aktivitas warga lokal.
  • Pantai Plengkung (G-Land) terkenal sebagai surga peselancar dunia dengan ombak kelas internasional.
  • Kawah Ijen menyuguhkan fenomena langka Blue Fire dan danau kawah asam terbesar di dunia.
  • Air Terjun Kali Bendo memiliki aliran air deras di tengah hutan yang asri dan sejuk.
  • Air Terjun Lider adalah air terjun tertinggi di Banyuwangi dengan panorama alam pegunungan yang masih alami.
  • Pantai Bama berada di kawasan Baluran, menawarkan pantai tenang dengan hutan mangrove di sekitarnya.
  • Pantai Sukamade dikenal sebagai lokasi konservasi penyu dan wisata edukasi alam.
  • Mangrove Bedul menawarkan wisata susur sungai dengan perahu di tengah hutan mangrove yang rimbun.
  • Pulau Tabuhan terkenal dengan pasir putih dan spot snorkeling berair jernih.
  • Pantai Parang Kursi memiliki tebing karang dan panorama laut luas yang dramatis.
  • Pantai Grajagan adalah pantai muara dengan pemandangan perahu nelayan dan ombak tenang.
  • Air Terjun Kampung Anyar cocok untuk wisata keluarga dengan akses yang relatif mudah.
  • Teluk Biru menawarkan gradasi warna laut yang indah dan suasana alami.
  • Pantai Mustika memiliki pasir putih lembut dan cocok untuk menikmati ketenangan.
  • Padang Rumput Sadengan sering disebut “Afrika van Java” karena satwa liar dan savana luasnya.
  • Taman Nasional Baluran menyuguhkan savana, hutan, dan satwa liar dalam satu kawasan.
  • Pantai Bangsring terkenal dengan wisata snorkeling dan konservasi terumbu karang.
  • Pantai Wedi Ireng memiliki kombinasi pasir putih dan hitam dengan suasana eksotis.
  • Pantai Boom adalah pantai kota Banyuwangi yang mudah diakses dan populer untuk rekreasi sore.
  • Pantai Cacalan cocok untuk wisata keluarga dengan ombak relatif tenang.
  • Pantai Pancer menawarkan pemandangan laut selatan dengan suasana alami.
  • Pantai Muncar dikenal sebagai kawasan pelabuhan nelayan dan wisata budaya pesisir.
  • Pantai Trianggulasi berada di Meru Betiri dengan garis pantai luas dan alami.
  • Pulau Santen merupakan pantai bernuansa religi dan budaya lokal.
  • Pantai Blimbing Sari menawarkan suasana pantai sederhana dan alami.
  • Perkebunan Kali Klatak menyuguhkan pemandangan perkebunan dengan latar pegunungan.
  • Air Terjun Tirto Kemanten dikenal dengan legenda lokal dan suasana hutan sejuk.
  • Air Terjun Selendang Arum memiliki aliran air lembut yang menyerupai kain selendang.
  • Taman Nasional Meru Betiri adalah kawasan konservasi dengan pantai, hutan, dan satwa liar.
  • Taman Blambangan merupakan ruang terbuka hijau di pusat kota Banyuwangi.
  • Taman Sritanjung cocok untuk bersantai dengan suasana kota yang nyaman.
  • Waduk Sidodadi Glenmore menawarkan panorama air dan perbukitan yang menenangkan.
  • Umbul Bening adalah kolam alami dengan air jernih dan segar.
  • Umbul Pule menawarkan wisata pemandian alami dengan suasana pedesaan.
  • Desa Wisata Osing menyajikan budaya, tradisi, dan rumah adat khas Banyuwangi.
  • Pura Agung Blambangan adalah situs religi bersejarah dengan nilai budaya tinggi.
  • Candi Agung Gumuk Kancil merupakan peninggalan sejarah yang sarat nilai arkeologi.
  • Bukit Mondoleko menawarkan panorama alam dan spot foto dengan latar perbukitan.
  • Jembatan Selfie Kalilo populer sebagai spot foto unik di tengah alam.
  • Gardu Pandang Telunjuk Raung menyuguhkan pemandangan Gunung Raung dari ketinggian.
  • Sumber Buluh adalah sumber mata air alami dengan suasana asri.
  • Air Terjun Jagir dikenal sebagai air terjun kembar yang mudah dijangkau.
  • Air Terjun Telepak menawarkan aliran air alami di kawasan pegunungan.
  • Air Terjun Giri Asih cocok untuk wisata alam dengan suasana tenang.
  • Air Terjun Pertemon berada di kawasan hutan dengan udara sejuk.
  • Pantai Ngagelan terkenal sebagai lokasi penyu bertelur di Meru Betiri.
  • Pantai Dermaga Cinta memiliki spot foto romantis dengan latar laut.
  • Pantai Perpat menyuguhkan pantai alami dengan suasana sepi.
  • Pantai Palukuning memiliki hamparan pasir luas dan pemandangan laut selatan.
  • Pantai Bomo cocok untuk menikmati pantai sederhana dengan suasana lokal.
  • Jawatan Benculuk dikenal sebagai “hutan trembesi” dengan nuansa seperti negeri dongeng.

Paket Wisata Banyuwangi 2026 Murah & Terlengkap

Anda mungkin sudah tak asing dan bahkan sering datang berkunjung ke Surabaya dengan berlibur di kota wisata malang batu maupun Bromo. Untuk melengkapi perjalanan Anda di Jawa Timur tidak ada salahnya untuk mencoba sensasi wisata di Banyuwangi. Disini Anda akan menemukan berbagai tempat wisata pantai berpasir putih alami dan bersih, pegunungan dengan kawah-kawah memukau, taman nasional ala Afrika, air terjun, hingga tempat – tempat peninggalan sejarah budaya leluhur masih bisa ditemukan di Banyuwangi.

Punya rencana segera kesana untuk pertama kali? tripwisatabromo.com memiliki beberapa pilihan paket tour travel banyuwangi yang lengkap dan dijamin liburan lebih maksimal dan memuaskan.

Berikut ini adalah beberapa pilihan jadwal tour di Banyuwangi dengan durasi 1 sampai 4 hari.

Pilihan Itinerary Tour Banyuwangi Full Day

Paket full day di banyuwangi atau sehari semalam saja tour di banyuwangi yang paling populer adalah mengunjungi wisata sebagai berikut

  • Kawah Ijen Blue Fire
  • Baluran + Savana Bekol
  • Pulau Menjangan + Pulau Tabuhan
  • Teluk Hijau + Pulau Merah
  • Alas Purwo + PantaI Plengkung
  • Kawah Wurung + Djampit Guest House
  • Teluk Biru + Pasir Panjang
  • Rafting Songgon + Hutan Pinus

Pilihan Itinerary Tour Banyuwangi 2 Hari 1 Malam

Paket 2D1N Tour Banyuwangi adalah program wisata keliling di banyuwangi dengan menginap semalam saja dan jadwal tersebut terdapat beberapa pilihan wisata yang bisa dikunjungi sebagai berikut.

  • Kawah Ijen Blue Fire + Baluran Savana Bekol
  • Pulau Menjangan + Pulau Tabuhan + Kawah Ijen Blue Fire
  • Pulau Menjangan + Pulau Tabuhan Bali Barat + Menjangan Resort
  • Meru Betiri + Pantai Sukamade + Teluk Ijo + Red Island
  • Alas Purwo + PantaI Plengkung + Taman Jawatan + Red Island
  • Rafting Songgon + Hutan Pinus + Pantai Cemara + Banyuwangi City Tour
  • Pulau Menjangan + Pulau Tabuhan + Pantai Watudodol + Banyuwangi City Tour
  • Kawah Ijen Blue Fire + Kawah Wurung + Air Terjun Jagier

Pilihan Itinerary Tour Banyuwangi 3 Hari 2 Malam

  • Pulau Menjangan + Pulau Tabuhan + Baluran + Savana Bekol + Kawah Ijen Blue Fire
  • Teluk Ijo + Red Island + Baluran Savana Bekol + Kawah Ijen Blue Fire
  • Meru Betiri + Pantai Sukamade + Teluk Ijo + Red Island + Kawah Ijen Blue Fire
  • Red Island + Taman Jawatan + Rafting Songgon + Hutan Pinus + Pantai Cemara + Banyuwangi City Tour

Pilihan Itinerary Tour Banyuwangi 4 Hari 3 Malam

  • Teluk Ijo + Red Island + Pulau Menjangan + Pulau Tabuhan + Baluran Savana Bekol + Kawah Ijen Blue Fire
  • Teluk Ijo + Red Island + Alas Purwo + Pantai Plengkung + Baluran Savana Bekol + Kawah Ijen Blue Fire
  • Red Island + Taman Jawatan + Rafting Songgon + Hutan Pinus + Pantai Cemara + Baluran Savana Bekol + Banyuwangi City Tour
  • Meru Betiri + Pantai Sukamade + Teluk Ijo + Red Island + Baluran Savana Bekol + Kawah Ijen Blue Fire

Paket Wisata Banyuwangi Bali By Request

Jika jadwal diatas ada yang tidak sesuai atau ingin ditambahkan bisa kalian konsultasikan kepada kami dan jangan ragu untuk menghubungi layanan online kami untuk mengatur sendiri jadwal perjalanan Anda yang sesuai kebutuhan atau hanya sewa mobil antar-jemput untuk keliling di banyuwangi.

Harga Paket Wisata Banyuwangi 2026

Paket wisata banyuwangi yang kami tawarkan sangat fleksibel dan anda bisa menentukan sendiri dari mana anda akan memulai perjalanan wisata ke daerah banyuwangi. Kami memberi kemudahan untuk kalian memilih lokasi penjemputan dari malang , surabaya atau langsung dari kota banyuwangi.

Di Banyuwangi juga terdapat bandara, stasiun yang bisa menjadi transportasi penghubungi yang membantu kelancaran wisata Anda. Harga paket wisata banyuwangi yang kami tawarkan disesuaikan dengan jumlah peserta , jadi pastikan dahulu berapa banyak peserta yang ikut dirombongan Anda untuk mendapatkan informasi lebih lanjut tentang harga paket wisata banyuwangi 2026.

Siap menjelajahi keindahan Banyuwangi?
Rencanakan perjalananmu sekarang dengan Paket Wisata Banyuwangi yang fleksibel, nyaman, fasilitas lengkap dan sesuai kebutuhan.

Whatsapp : +6281252370780

Tips Wisata Banyuwangi

Agar liburan di Banyuwangi berjalan nyaman dan maksimal, sebaiknya rencanakan perjalanan sesuai musim dan cuaca, terutama jika ingin mengunjungi Kawah Ijen atau pantai-pantai di kawasan selatan. Pilih waktu berkunjung saat musim kemarau untuk mendapatkan kondisi alam terbaik dan jalur wisata yang lebih aman.

Gunakan jasa paket wisata Banyuwangi atau pemandu lokal agar perjalanan lebih efisien, terutama untuk destinasi yang berjauhan dan membutuhkan akses khusus. Selain lebih praktis, wisata dengan paket tour juga membantu menghemat waktu, biaya, serta memastikan itinerary berjalan sesuai rencana.

Terakhir, siapkan fisik dan perlengkapan yang sesuai dengan destinasi tujuan, seperti jaket hangat untuk Ijen, alas kaki yang nyaman, serta perlengkapan pribadi. Tetap jaga kebersihan, patuhi aturan wisata, dan hormati budaya lokal agar pengalaman liburan di Banyuwangi semakin berkesan.

Scroll to Top