Paket Wisata Bromo Sunrise Tour

Paket Wisata Bromo Sunrise Tour. Datang ke gunung bromo dengan aktivitas melihat dan menikmati pemandangan matahari terbit disebut juga dengan tour bromo sunrise. Matahari di bromo terbit (sunrise) sekitar jam 05.42 WIB, wisatawan yang berkunjung untuk menyaksikan keindahan sunrise di bromo harus sudah berada di lokasi view point antara jam 04.00 WIB.

Bromo sunrise view point berada di beberapa tempat di sekitar gunung bromo diantaranya bukit mentigen, penanjakan 2 / seruni point, penanjakan 1, bukit kingkong, bukit cinta, puncak B29. Dari beberapa titik pandang tersebut yang paling favorit adalah puncak penanjakan 1 sebagai view point bromo sunrise.Paket Wisata Bromo Sunrise Tour

Bromo Sunrise View Point

Melihat sunrise adalah agenda perjalanan terpenting ketika berkunjung ke Bromo dikarenakan pemandangan inilah yang paling utama di tunggu – tunggu oleh mayoritas wisatawan yang hadir menyaksikan keindahan alam disekitar gunung bromo.

Butuh paket perjalanan ke gunung bromo untuk melihat sunrise ? Kami memberikan layanan paket wisata bromo dari surabaya dan malang tanpa menginap sehingga kalian tidak perlu lagi menunggu libur sekolah, cuti kerja atau long week end (liburan nasional) untuk mengambil paket tour bromo sunrise karena durasi perjalanannya hanya butuh waktu 12 jam.

Keberangkatan tour bromo sunrise dari Surabaya dan Malang dimulai pada tengah malam (midnight tour bromo) kemudian berkendaran 2-3 jam menuju lokasi gunung bromo. Setiba di kawasan bromo lalu sewa jeep bromo untuk memulai explore seluruh spot wisata yang ada di sekitar gunung bromo termasuk melihat sunrise bromo dari puncak penanjakan.

Paket Wisata Bromo Sunrise Tour

Jenuh karena aktifitas sekolah atau di kantor sangat perlu adanya penyegaran agar ketika kembali kerutinitas keseharian bisa lebih fress dan penuh semangat. Namun jika ingin liburan ke tempat wisata kebanyakan harus menunggu waktu liburan panjang agar lebih maksimal tetapi berbeda dengan mengunjungi gunung bromo melalui jasa paket tour bromo sunrise, kalian hanya butuh waktu sehari semalam sepulang dari sekolah atau kantor sudah bisa menikmati seluruh tempat wisata yang ada di sekitar bromo.

Sunrise di gunung bromo adalah salah satu agenda yang harus dinikmati bagi siapa saja yang datang ke gunung bromo. Keindahan sunrise bromo tidak diragukan lagi dan tidak sedikit dari para pengunjung akan terhipnotis dengan pesona keindahannya. Tripwisatabromo.Com melalui jasa tour bromo sunrise keberangkatan dari surabaya, malang dan probolinggo dengan detail perjalanan sebagai berikut.

Baca Juga :

Itinerary Tour Gunung Bromo Sunrise

Peserta tour di jemput jam 23.30 – 24.00 untuk menuju Gunung Bromo dari hotel atau meeting point yang di tentukan, dan selanjutnya di berangkatkan ke Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (TNBTS). Perjalanan di tempuh kurang lebih 2 jam perjalanan. Selama dalam perjalanan menuju Gunung Bromo peserta tour bisa isitrahat di kendaraan.

Setelah sampai di pos jeep di sekitar bromo peserta tour akan berganti kendaraan dengan menggunakan Jeep4WD. Perjalanan dengan jeep yang pertama ditempuh adalah ke puncak Penanjakan Gunung Bromo dengan ketinggian ±(2700m) dengan jarak sekitar 30-45 menit berkendara. Di Gunung Bromo suhu bisa mencapai 5-15 derajat Celcius. Tapi peserta tour tidak usah khawatir karena banyak toko kecil yang menyediakan persewaan jaket dan menjual penutup kepala serta sarung tangan. Sambil menunggu matahari terbit peserta tour bisa mencoba makanan dan minuman hangat di warung-warung yang ada di sekitar Gunung Bromo.

Jam 05.15 peserta tour akan menyaksikan pemandangan alam menakjubkan sunrise bromo yang muncul dari sela sela bukit disebelah timur gunung bromo. Selain pemandangan matahari terbit anda juga dimanjakan dengan dertan simetri beberapa gunung di kawasan itu diantaranya Gunung Bromo ,Gunung Batok, Gunung Kursi dengan latar belakang Gunung Semeru yaitu gunung tertinggi di pulau jawa dengan ketinggian (±3676m). Setelah para peserta tour puas dengan melihat matahari terbit dan pemandangan Gunung Bromo sekitarnya, perjalanan dilanjutkan ke lautan pasir dengan jeep 4WD.

Di Lautan pasir Gunung Bromo, terdapat sebuah Pura Poten yang masih aktif sampai saat ini yang digunakan oleh Suku Tengger untuk upacara keagamaan seperti kasada bromo. Peserta tour dipersilahkan untuk menuju kaki Gunung Bromo dengan jarak ±1 KM dengan jalan kaki maupun naik kuda. Sampai di kaki Gunung Bromo lalu menaiki 250 anak tangga untuk mencapai puncak atau kawah Gunung Bromo.

Peserta tour kemudian kembali ke parkir jeep dan wisata selanjutnya di sekitar bromo adalah mengunjungi Bukit Teletubies,Padang Savanna Bromo dan pasir bersisik dengan catatan bila waktunya memungkinkan. Dan setelah itu kembali ke lokasi suttle jeep semula dan persapan untuk peserta kami antar kembali ke lokasi yang telah disepakati. Paket tour bromo sunrise selesai.

Harga Tour Bromo Sunrise Murah

Jumlah PesertaPaket Sunrise Bromo Dari SurabayaPaket Sunrise Bromo Dari Malang
2 PesertaRp 2.000.000Rp 1.900.000
3 PesertaRp 2.100.000Rp 1.950.000
4 PesertaRp 2.200.000Rp 2.000.000
5 PesertaRp 2.300.000Rp 2.050.000
6 PesertaRp 2.400.000Rp 2.100.000

*Syarat dan ketentuan berlaku

  • Promo Tidak Berlaku Untuk High Season (Hari Besar, Natal dan Tahun Baru)
  • Harga ini berlaku untuk WNI (Warga Negara Indonesia)
  • Jadwal dapat sewaktu-waktu berubah melihat kondisi di lapangan
  • Untuk harga paket sunrise ke bromo terbaik silahkan konsultasikan dengan layanan kami

Paket Sudah Termasuk

1. Sewa mobil ke bromo Avanza/xenia all new/luxio/Elf/Hiace
2. Jeep Tour Bromo
3. Tiket Masuk Wisata Taman Nasional Bromo tengger
4. Air Mineral
5. Driver Yang Berpengalaman ke Bromo

Harga Tidak Termasuk

1. Makan Selama Tour
2. Pengeluaran pribadi selama tour (laundry, mini bar, dll)
3. Tipping ( Tidak Diharuskan )
4. Biaya naik kuda

5. Tiket masuk bromo turis asing

Konsultasikan rencana perjalanan kalian ke gunung bromo bersama kami agar jadwal perjalanan lebih maksimal dan memuaskan dengan menghubungi layanan online kami di bawah ini